Friday, February 8, 2019

Bisnis Jual Handphone


Yang namanya handphone atau telepon seluler (ponsel) memang tidak akan pernah ada matinya. Fungsinya yang terus menerus semakin canggih membuat semua orang saat ini membutuhkannya dan membawanya kemanapun dia berada. Hal ini memberi pengaruh pada para pelaku bisnis yang memang menjual handphone. Sebelum Anda mulai menjalankan usaha, ada baiknya perhatikan tips berikut ini agar tidak melakukan kesalahan.

1. Tahu dan Mengerti Soal Handphone
Saat Anda berjualan gula, Anda harus mengerti tentang gula, termasuk kualitasnya. Hal ini juga berlaku kalau Anda menjual handphone atau berbisnis handphone. Di mana Anda minimal mengerti mengenai handphone dan seluk-beluknya.

Sering kali beberapa konsumen yang datang dengan kebingungan lalu bertanya jenis apa yang dianggap paling bagus atau paling murah. Jika Anda asal menjawab, tentu konsumen yang membeli akan "kapok" dan menyebarkan bahwa toko Anda tidak profesional. Jika hal ini tidak ingin terjadi, ada baiknya Anda mempelajari dulu jenis barang yang Anda jual dan seperti apa harga serta kualitasnya.

2. Selalu Update Harga
Barang elektronik harganya pasti ada naik dan ada kalanya turun. Hal ini bisa dipakai saat akan menjual barang elektronik atau menjual handphone. Dimana harga akan turun naik sesuai kurs dolar.

3. Selalu Update Barang
Saat ini banyak merk handphone terbaru sangat cepat muncul di pasaran. Sebagai penjual harus tahu info terbaru, khususnya jika ingin membuka toko dan menjual barang yang bagus. Sehingga handphone terbaru atau yang sedang jadi trend harus didisplay.

4. Anggaran Biaya
Modal atau anggaran dalam membuka usaha jual beli handphone sangatlah besar, oleh karena itu anda tidak boleh lalai dalam penggunaannya. Semua persiapan harus matang dan sempurna supaya terhindar dari kerugian dan beberapa hal yang beresiko kepada bisnis anda.

5. Perhatikan Keamanan
Berbisnis penjualan handphone harus menyiapkan pengamanan ekstra, karena barang yang dijual tidaklah murah harganya. Sebaiknya setiap etalase terkunci dengan baik. Jangan sampai dibobol dan dicuri oleh orang, sayang banget kan..
Penting juga untuk dipasang cctv di area toko untuk keamanan.

6. Cari Agen Terpercaya
Langkah berikutnya adalah mencari supplier atau agen besar dimana pasokan handphone benar-benar tersedia. hati-hati dengan barang palsu, anda harus bisa memilahnya.  Kemudian ketahui garansi dan hal-hal lainnya terkait handphone.

Lakukan dengan Semangat
Terlepas dari sulit atau tidaknya membuka bisnis handphone, janganlah putus asa atau patah semangat. Terlebih untuk Anda yang memang menyukai handphone baru dan ingin mendapatkan keuntungan dari bisnis jual handphone. Menjual handphone menjadi salah satunya dan yang paling diminati sekarang ini



EmoticonEmoticon